Ada beberapa beasiswa yang tersedia antara lin :

1. Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA)

2. Bantuan Belajar Mahasiswa (BBM)

3. Beasiswa Pemerintah Daerah

4. Beasiswa Universitas Sari Mutiara Indonesia (USM-Indonesia)

 

Syarat  pemberian beasiswa PPA & BBM sebagai berikut :

  1. Surat permohonan dari mahasiswa
  2. Surat keterangan berkelakuan baik/ sehat dan aktif
  3. Surat pernyataan belum bekerja
  4. Fotocopy KTM
  5. Surat pernyataan pekerjaan orangtua, jumlah tanggungan, dan penghasilan per tahun
  6. Fotocopy Kartu Keluarga
  7. Surat keterangan tidak mampu dari Kepala Desa
  8. Fotocopy KRS dan KHS semester terakhir dengan IPK minimal 3,00
  9. Fotocopy buku tabungan Bank Mandiri

 

Pemberian beasiswa USM-Indonesia kepada mahasiswa.

Adapun syarat untuk mendapatkan beasiswa USM-Indonesia :

  1. Memiliki prestasi akademik dan non akademik (dibuktikan dengan fotokopi rapor atau sertifikat)
  2. Tidak sedang mengajukan beasiswa atau menerima beasiswa dari sumber lain
  3. Bersedia mengikuti peraturaan yang berlaku di lingkungan Universitas
  4. IP setiap semester minimal 3,00
  5. Belum menikah, tidak bekerja
  6. Surat keterangan tidak mampu
  7. Fotokopi KK dan KTP
  8. Surat pernyataan bersedia mengikuti peraturan
  9. Rincian gaji orang tua

Pelaksanaan:

  1. Beasiswa PPA dan BBM dilaksanakan pada semester III dan IV setiap tahun akademik sesuai dengan persyaratan yang telah ditetapkan.
  2. Beasiswa Pemda dilaksanakan sejak semester 1 sampai dengan semester 8 sesuai dengan MOU.
  3. Beasiswa USM-Indonesia dilaksanakan sejak semester 1 sampai dengan semester 8 dan dievaluasi setiap satu periode akademik sesuai dengan ketentuan.

 

Berikut ini data mahasiswa yang memperoleh beasiswa di Program Studi Sistem Informasi :

  1. Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA):

Tahun 2013 = 1 orang

Tahun 2014 = 1 orang

Tahun 2015 = 2 orang

Tahun 2016 = 2 orang

Tahun 2017 = 2 orang

Tahun 2018 = 2 orang

  1. Beasiswa Bantuan Belajar Mahasiswa (BBM):

Tahun 2013 = 1 orang

Tahun 2014 = 1 orang

Tahun 2015 = 2 orang

Tahun 2016 = 2 orang 

  1. Beasiswa Pemkab Nias Selatan:

Tahun 2013 =   2 orang

Tahun 2017 = 40 orang

  1. Beasiswa USM-Indonesia: 

Tahun 2013 = 6 orang

Tahun 2014 = 6 orang

Tahun 2015 = 5 orang

Tahun 2016 = 6 orang

Tahun 2017 = 65 orang

Tahun 2018 = 68 orang